Thursday 8 January 2015

Spartan Browser Pengganti Internet Explorer

Hai sobat semua..tau Internet Explorer ? pastinya sobat sudah tidak asing lagi dengan browser ini. Internet Explorer adalah browser bawaan dari Windows, dalam artian setiap sobat menginstal windows, browser ini sudah ada tanpa harus mendownload. Walaupun buatan microsoft, nyatanya browser internet explorer tidak begitu disukai. Orang orang cenderung menggunakan Mozilla Firefox dan Google Chrome.

Karena browser ini tidak populer  dan reputasinya terus menurun, Microsoft berencana mengganti browser ini dengan browser baru yaitu Spartan Browser. 
 
spartan browser pengganti internet explorer

Spartan hanyalah sebuah codename. diyakini bahwa dengan nama Spartan, browser ini akan lebih mudah diingat. Spartan Browser akan muncul pada sistem operasi Windows 10, yang versi akhirnya akan dirilis pada April 2015 (Windows 10 saat ini masih versi beta).

Ini dia penampakan spartan browser.

gambar spartan browser

Jika dilihat, spartan memiliki tampilan antarmuka yang lebih modern dibandingkan IE. Semoga saja Spartan Browser ini bisa menjadi browser yang hebat, tidak seperti pendahulunya :)

Komentar yang anda masukkan akan dimoderasi terlebih dahulu oleh admin. Komentar berbau promosi, akan dihapus.

EmoticonEmoticon